Share | Tweet |
|
Berikut ini 18 jalan yg diklaim oleh Popular Mechanics sebagai "The World's 18 Strangest Roadways"
1. Hana Highway @ Maui, Hawaii
Hana Highway dibangun di pesisir pantai Maui, tidak seperti pantai Hawaii yg berpasir, yg banyak bebatuan. Jika melewati jalan ini, kita akan melalui 600 kelokan/tikungan dan 54 jembatan hanya dalam 52 mil (sekitar 84 km).
2. Passo dello Stelvio @ Lombardy, Italy
Passo dello Stelvio mempunyai 48 kelokan yg kalo kita liat seperti sanggul. Pusing pasti kalo lewat sini, dan hebatnya lagi, jalan ini pertama kali dikonstruksikan pada 1820 :matabelo:
3. Guoliang Tunnel @ Hunan, China
Dengan lebar jalan tidak lebih dari 4 meter, dengan pemandangan kanan-kiri jurang bertebing batu, ditambah lg beberapa terowongan yg menembus Pegunungan Taihang, dijamin lewat jalan ini bakal jadi pengalaman yg tak terlupakan :D
4. Monumental Axis @ Brasilia, Brazil
Versi gedenya Monas & Merdeka di Jakarta, ditambah bangunan2 kepresidenan dan pemerintah Brazil.
5. The Atlanterhavsveien @ Møre og Romsdal, Norway
Uniknya bisa diliat sendiri di gambar, tp yg lebih hebat lagi, jalan ini dibangun di daerah yg sering dilewati angin ribut dan para arsitek pembangunnya mengalami puluhan kali angin ribut saat membangunnya.
6. The Magic Roundabout @ Swindon, England
Dibangun pada 1972, merupakan jalan putaran paling kompleks di dunia, ngalah2in Semanggi :D
7. Highway 1 @ Iceland
Di Indonesia mungkin sama dengan Jakarta Outter Ring Road atau Ring Road di Jogja, tp jalan yg dibuka pada 1974 ini mengitari satu negara, bukan kota :)
8. The Cherohala Skyway @ Robbinsville, N.C., US
Menghubungkan dua negara bagian, North Carolina dan Tennessee, dengan range elevasi dari 270 m - 1620 m, Cherohala Skyway menawarkan pemandangan khas pegunungan Amerika.
9. Yungas Road @ La Paz, Bolivia
Mendapat julukan "Road of Death" karena banyaknya kecelakaan di jalan ini :takuts
10. Dalton Highway @ Livengood, Alaska
The Bureau of Land Management di Amrik sono sampe ngasi peringatan, "Anda tidak akan menemukan restoran, toko-toko, atau SPBU, yang ada hanyalah hutan, tundra, dan pegunungan...". Dalton Highway menghubungkan Alaska dengan ladang minyak Prudhoe Bay, jalannya berjejer sejajar dengan pipa minyak sepanjang 414 mil.
11. Capulin Volcano Road @ Capulin, New Mexico
Jalan sepanjang 3,2 km ini sangat sempit, hingga apabila ada bus yg akan naik atau turun gunung, semua arus lalu lintas haru berhenti (brp lama tu yak nungguinnya :gila:)
12. Karakoram Highway @ Gilgit-Baltistan, Pakistan
Jalannya tidaklah besar, seperti jalan setapak, tapi melintasi 3 pegunungan besar, Himalaya, Karakoram, dan Pamir. Pembangunannya menelan korban jiwa para pekerjanya, 810 dari Pakistan dan 82 dari China.
13. Avenida 9 de Julio @ Buenos Aires, Argentina
Pada sisi terlebarnya, jalan ini punya 8 jalur di mana masing2 sisinya terhubung dengan 2 jalur tambahan yg digunakan apabila arus lalu lintas sedang padat. Total lebar (lebar ya, bukan panjang) jalan ini adalah 138 meter :matabelo: :gila:
14. Trollstigen @ Rauma, Norway
8 kelokan 180 derajat di ketingggian 840 meter, ditambah dengan air terjun dan pemandangannya, mau coba?
15. Canton Avenue @ Pittsburgh, Penn.
Diklaim sebagai jalan tercuram di dunia, mempunyai tingkat kemiringan 37% (setiap 100 kaki (30 meter) horizontal, tingkat elevasi naik 37 kaki (11 meter)).
16. The High Five Interchange @ Dallas, Texas
Pada 2006, American Public Works Association memilih interchange ini sebagai salah satu "Public Works Projects of the Year." Jakarta mesti punya lebih banyak interchange ni keknya :nohope:
17. Lombard Street @ San Francisco
Mungkin merupakan jalan paling terkenal di SF, aslinya memiliki tingkat elevasi 27%, sebelum tahun 1922 ditambah 8 kelokan hingga turun menjadi 16% saja.
18. Tibbitt to Contwoyto Winter Road @ Northwest Territories, Canada
Kalo yg ini sebenernya bukan jalan betulan, hanya danau2 es yg membeku yg saling terhubung hingga membentuk jalur yg bisa dilalui truk. Temperatur di jalur sepanjang 600 km ini bisa mencapai -70 derajat F.
================================================== ========
Tambahan :
Kalo yg ini asli Indonesia :
Kelok 44 @ Maninjau Lake, West Sumatera
Jembatan Semanggi @ Jakarta
sumber : http://www.kaskus.us/showthread.php?t=3778151