6 Foto Bayi Diktator di Dunia

Share
Info Lowongan Kerja Bank BUMN CPNS Pertamina

Nina Maria Kleivan mengeksplorasi definisi "Evil" dalam seri fotonya yang diberi judul "Potensi." Untuk membuat karyanya ini, dia memotret putrinya ,Faustina, mengenakan pakaian dari diktator terkenal masa lampau dan sekarang.

Bayi yang bernama Faustina ini belum genap berusia satu tahun. Sehingga eksplorasi klevian memperlihatkan sisi 'kepolosan' bayi dengan suatu pakaian yang khas 'diktator'.

Menurut sebuah wawancara 16 Maret 2010, dengan surat kabar Haaretz Israel, Kleivan mendapatkan ide untuk proyek tersebut setelah cedera saat melahirkan Faustina, anak keduanya. Terjebak di rumah dan harus pergi meninggalkan pekerjaannya di studio, dia berbalik untuk anak yang baru lahir sebagai media kreatifnya.



Berikut foto-fotonya gan, Cekidot.





Spoiler for Joseph Stalin:





Nama aslinya adalah Ioseb Jughashvili, stalin dilahirkan pada 18 Desember 1878 dan meninggal pada 5 Maret 1953. Stalin adalah julukan yang diberikan karena sifat diktator yang dimilikinya. Kata 'Stalin' diambil dari kata 'steel' yang berarti baja/besi dan dikenal sebagai Sang Manusia Baja.








Spoiler for Idi Amin:





Idi Amin, adalah pemimpin diktator militer di Uganda. Idi Amin lahir sekitar tahun 1924-1928 di Koboko, distrik Nil Barat terkecil di Uganda. Dia lah Sang Jendral Uganda.








Spoiler for Augusto Pinochet:





Nama lengkapnya adalah Augusto José Ramón Pinochet Ugarte. Ia adalah seorang jenderal dan diktator Chili. Ia adalah kepala junta militer yang berkuasa di Chili pada periode 1973-1990. Ia meraih kekuasaan dengan cara kudeta sesaat setelah pemilu demokratis yang memilih Presiden Salvador Allende yang sosialis. Ia tampil sebagai presiden Republik pada 1974-1990.








Spoiler for Mao Zedong:





Mao zedong adalah nama seorang tokoh filsuf dan pendiri negara Republik Rakyat Cina. Pada tahun 1911, Mao terlibat dalam Revolusi Xinhai yang merupakan revolusi melawan Dinasti Qing yang berakibat kepada runtuhnya kekaisaran Cina yang sudah berkuasa lebih 2000 tahun sejak tahun 221 SM. Tahun 1912, Republik Cina diproklamasikan oleh Sun Yat-sen dan Cina dengan resmi masuk ke zaman republik. Mao lalu melanjutkan sekolahnya dan mempelajari banyak hal antara lain budaya barat. Pada tahun 1918 ia lulus dan lalu kuliah di Universitas Beijing. Di sana ia akan berjumpa dengan para pendiri PKT yang berhaluan Marxis.








Spoiler for Benito Mussolini:





Benito Amilcare Andrea Mussolini (lahir 29 Juli 1883 – meninggal 28 April 1945 pada umur 61 tahun) adalah seorang diktator Italia yang menganut Fasis. Ia adalah diktator Italia pada periode 1922-1943. Ia dipaksa mundur dari jabatan Perdana Menteri Italia pada 28 Juli 1943 setelah serangkaian kekalahan Italia di Afrika. Setelah ditangkap, ia diisolasi. Dua tahun kemudian, ia dieksekusi di Como, Italia utara. Mussolini mengakhiri sebuah dekade seperti di Jerman yang dilakukan diktator Adolf Hitler dengan Nazi-nya.








Spoiler for Adolf Hitler:





(lahir 20 April 1889 – meninggal 30 April 1945 pada umur 56 tahun) adalah Kanselir Jerman dari tahun 1933 dan Führer (Pemimpin) (Reich ketiga) Jerman sejak 1934 hingga ia meninggal. Pada 2 Agustus 1934, ia menjadi diktator Jerman setelah Presiden Von Hindenburg meninggal. Ia menyatukan jabatan kanselir dan presiden menjadi Führer sekaligus menjadikan Nazi sebagai partai tunggal di Jerman. Ia juga seorang Ketua Partai Nasionalis-Sosialis (National Socialist German Workers Party atau Nationalsozialistische Deutsche Arbeiterpartei/NSDAP) yang dikenal dengan Nazi. Nazi secara resmi dibubarkan setelah Jerman kalah dalam Perang Dunia II yang besar karena sistem kediktatoran Hitler. Hitler seorang orator yang berkharisma, Hitler merupakan salah satu pemimpin yang paling berpengaruh di dunia.



Itulah foto-foto karya kleivan yang menjadi sorot beberapa negara.

Semua tokoh kontroversial yang Kleivan gambarkan menimbulkan banyak pandangan. Respon yang paling menyedihkan menurut kleivan berasal dari pandangan mantan Führer Jerman. "Tidak ada yang bereaksi pada setiap foto yang lain daripada salah satu dari 'mini Hitler, Meskipun generasi saya tidak berbicara tentang perang, diam-diam lingkaran budaya kita melihat Hitler sebagai penjelmaan jahat." katanya Haaretz.

Nah, Klo pandangan dari juragan gimana?



sumber : http://www.kaskus.us/showthread.php?t=3973812
Lowongan Kerja SMA SMK

0 comments:

Posting Komentar