Share | Tweet |
|
RIYADH - Anda bermimpi untuk meraih gelar magister? Cobalah ambil jurusan magister di bidang mimpi, suatu hal yang mungkin akan terjadi di akademi Arab Saudi.
Penelaah mimpi Arab yang terkenal Yusuf al-Harthy berencana untuk memulai institut yang menawarkan gelar sarjana dan magister, bahkan hingga gelar doktor untuk bidang telaah mimpi.
'Telaah mimpi merupakan cara alami untuk manusia berkonsultasi,' ujar Harthy, yang juga telah membuka layanan penjabaran arti sebuah mimpi di sebuah website. Seperti dikutip AFP, Senin (3/5/2010).
Islam memiliki sejarah panjang mengenai penelaahan mimpi, sejarahnya dimulai pada abad ketujuh oleh Muhammad Ibn Sirin, penduduk asli Basra atau yang sekarang lebih dikenal dengan Irak. Dia menciptakan buku katalog Islam klasik mengenai interpretasi mimpi.
Harthy yang saat ini sering melakukan diskusi mimpi di acara radio dan televisi, tidak setuju terhadap pendapat Kementrian Agama Saudi yang berpendapat bahwa interpretasi mimpi bukanlah suatu hal yang dapat dipelajari, tapi itu merupakan suatu hal yang datang dari inspirasi.
(rhs)
(Sumber:Okezone.com)
0 comments:
Posting Komentar